Biar makin semangat ngerjain karyanya, boleh diliat-liat dulu nih kira-kira nanti kalau jadi finalis Scripta Research Festival 2015 bisa berkunjung kemana aja ya di Medan? Tempat-tempat apa aja sih yang mesti dikunjungi kalau datang ke Medan? Yuk simak ulasannya!!
1. Istana Maimoon
Istana Maimoon atau sering disebut juga Istana Putri Hijau merupakann
istana kebesaran Kerajaan Deli. Istana ini didominasi oleh warna kuning
sebagai warna kebesara kerajaan Melayu. Arsitektur bangunan merupakan perpaduan antara ciri arsitektur Moghul,
Timur Tengah, Spanyol, India, Belanda dan Melayu. Pengaruh arsitektur
Belanda tampak pada bentuk pintu dan jendela yang lebar dan tinggi.
Namun, terdapat beberapa pintu yang menunjukkan pengaruh Spanyol. Pengaruh
Islam tampak pada keberadaaan lengkungan (arcade) pada atap. Tinggi
lengkungan tersebut berkisar antara 5-8 meter. Bentuk lengkungan ini
amat populer di kawasan Timur Tengah, India dan Turki.
2. Masjid Raya
Masjid Al-Mashun Medan terletak di jantung kota tepatnya di Jalan
Sisingamangaraja. Meski usianya lebih dari seabad (1906 - sekarang),
namun bangunan dan berbagai ornamennya masih tetap utuh dan kokoh. Masjid yang menjadi identitas Kota Medan ini, memang bukan sekedar
bangunan antik bersejarah biasa, tetapi juga menyimpan keunikan
tersendiri mulai dari gaya arsitektur, bentuk bangunan, kubah, menara,
pilar utama hingga ornamen-ornamen kaligrafi yang menghiasi tiap bagian
bangunan tua ini.
3. Kota Tua Medan
Ketika anda berkunjung ke Kota Medan, banyak tempat yang bisa
dikunjungi, salah satunya adalah sebuah kawasan yang dipenuhi oleh
bangunan-bangunan tua yang masih dipertahankan keberadaannya, yaitu
Kawasan Kesawan. Di Kawasan Kesawan yang terletak di Jalan Ahmad
Yani ini, banyak ditemui bangunan yang Fasade-nya bergaya Belanda
seperti yang juga ditemui di Kawasan Kota Tua di Jakarta, Semarang dan
kota lainnya. Sangat khas sekali bentuknya.
4. Rumah Tjong A Fie
Ketika masuk ke Kawasan Kesawan, di sebelah kanan jalan, Anda akan
melihat rumah tua yang bergaya China dan didepannya terdapat gapura
sebagai pintu masuknya. Ya, itu adalah Rumah Tjong A Fie, seorang
pengusaha China kaya yang dulu sangat berjasa membangun kota Medan. Rumah
Tjong A Fie kini dijadikan Museum yang didalamnya banyak terekam
sejarah kota Medan dan cerita sukses Tjong A Fie beserta keluarganya.
5. Danau Toba dan Pulau Samosir
Keindahan Danau Toba dengan pulau Samosir di bagian tengahnya
telah terkenal di seluruh Indonesia, bahkan hingga ke seluruh dunia.
Danau yang merupakan salah satu danau terbesar di Asia Tenggara ini
sebenarnya adalah bekas kawah gunung berapi purba yang meletus sekitar
75. 000 tahun yang lampau. Segala bentuk kehidupan di Pulau Samosir sangat identik dengan adat
Batak yang kuat. Udara
yang sejuk di pulau tersebut akan membuat kita tak bosan menikmati
pemandangan dari tepi danau. Kita juga dapat mengunjungi tempat wisata
pemandian air panas, kampung tradisional Batak, makam raja-raja, museum,
batu persidangan, menonton pertunjukan budaya dan berbagai tempat
menarik lainnya di pulau ini.
6. Kawah Biru Tinggi Raja
Tinggi Raja merupakan kawah cantik berwarna biru dan dikelilingi undakan bukit belerang. Tinggi
Raja adalah cagar alam yang berada di Kecamatan Silau Kahean,
Kabupaten Simalungun. Waktu tempuh dari kota Medan diperkirakan antara
3-4 jam. Sebelum mencapai objek wisata Kawah Biru ini, kita harus
menyusuri hutan yang ditumbuhi oleh pohon pandan besar dan berbagai
flora lainnya, juga menapaki ratusan anak tangga. Undak-undakan bukit belerang yang putih
seperti salju yang mengalirkan air panas ke kawah besar dibawahnya,
membentuk kolam berwarna biru dan sangat jernih. Sehingga kelihatan
sampai dasarnya. Hampir mirip dengan Pamukkale yang ada di Turki.
Nah itu dia beberapa tempat menarik yang ada di Kota Medan, sebenernya masih banyaaaaaaaaak tempat-tempat menarik lainnya di Kota Medan dan di sekitar Kota Medan, belum lagi kuliner Medan yang mantaaap abis, pokoknya teman-teman harus rasain sendiri deh. Semangat yaa, sampai jumpa di Medan!